INFO TERBARU

Selasa, 16 Desember 2014

Resep Bebek Goreng Bumbu lengkuas

Resep Bebek Goreng Bumbu lengkuas


     Bebek goreng lengkuas ini merupakan pengolahan daging bebek yang di sertai bumbu lengkuas sebagai bumbu utamanya. Adapun bahan dan cara membuatnya tidak jauh beda dengan pengolahan daging bebek lainnya, seperti Bebek Goreng Presto dan Bebek Goreng Tepung Panir. Tapi semua olahan daging bebek mempunyai rasa khas masing-masing. Maka selengkapnya simak saja Resep Bebek Goreng Bumbu lengkuas berikut di bawah ini.
  • Daging bebek di potong 4 bagian 1 ekor
  • Air jeruk nipis 2 sdm
  • Jahe parut 1 sdm
  • Garam halus 1 sdm
  • Daun salam 3 lembar
  • Serai di pipihkan 1 batang
  • Lengkuas di parut memanjang 1 ibu jari
  • Air asam jawa 1 sdm
  • Air kelapa 500 ml
  • Minyak untuk menggoreng
Bumbu di haluskan :
  • Bawang putih 4 siung
  • Bawang merah 5 butir
  • Jahe di haluskan 3 cm
  • Garam secukupnya 2 sdt
Cara Membuatnya :
  1. Daging bebek di lumuri dengan air jeruk nipis, jeruk parut serta garam. Diamkanlah selama 15 menit. Cuci lalu di campur dengan bumbu halus, daun salam, serai, lengkuas parut serta air asam.
  2. Kemudian masaklah bebek dengan api kecil selama 30 menit sampai air mengering.
  3. Lalu tambahkan air kelapa serta teruskan memasak sambil sesekali di aduk sampai bebek empuk dan matang.
  4. Kemudian angkatlah bebek, sambil di pisahkan dari bumbunya. Setelah itu  gorenglah bebek sampai berwarna kecokelatan. Angkat lalu goreng bumbunya, kemudian angkat lagi.
  5. Setelah itu campurlah kembali bebek beserta bumbu lengkuasnya. 
  6. Siap di sajikan masakan bebek bersama sambal tomat serta lalapan.
* Resep masakan di atas porsinya untuk 4 orang
       
     Nah demikianlah secara singkat yang bisa saya jelaskan tentang Resep Bebek Goreng Bumbu lengkuas. Selamat mencobanya, semoga berhasil serta bermanfaat bagi anda semua, jangan lupa di share juga ke teman-teman yang lain ya, supaya teman kita juga tahu.

Jumat, 12 Desember 2014

Tips Supaya Asyik Berlibur Bersama Keluarga



13547584401174488919
Suasana liburan di Sea World, Ancol (foto: widikurniawan)
Liburan akhir tahun adalah saat yang pas untuk berwisata bersama keluarga. Berbeda jika kita berwisata bareng teman atau berpetualang sendiri alias backpakeran, berwisata bersama keluarga apalagi membawa anak kecil, tentu memerlukan persiapan lebih baik.

Bisa saja kita merencanakan secara spontan kegiatan wisata bersama keluarga, hal ini dapat kita lakukan jika tujuan wisata kita adalah masih dalam jarak yang terjangkau atau masih dalam satu kota. Misalnya bagi keluarga yang tinggal di Jakarta dan sekitarnya, berwisata ke Ancol bisa dilakukan sewaktu-waktu dengan persiapan yang singkat.

Namun demikian, sebaiknya mengisi liburan baik di dalam kota, luar kota atau bahkan ke luar negeri perlu perencanaan dan persiapan yang matang. Nah, mungkin beberapa hal berikut bisa diperhatikan saat mempersiapkan kegiatan liburan bersama keluarga.

1. Tentukan tujuan wisata sejak jauh-jauh hari, entah itu mau yang dekat saja di dalam kota, luar kota atau luar negeri. Jika di dalam kota saja tentu tidak terlalu ribet, tetapi berlibur ke luar kota dan luar negeri harus diperhitungkan waktu. Mungkin ada anggota keluarga yang hanya memiliki hari libur tiga hari saja, sementara yang lain bisa seminggu lebih. Maka perencanaan waktu harus diperhitungkan jika kita mengajak keluarga berlibur.

2. Siapkan anggaran lebih. Berbeda jika kita jalan sendiri, bisa berwisata seirit mungkin tentu bisa menimbulkan kebanggaan tersendiri. Namun, jika mengajak keluarga, apalagi mengajak orang tua dan anak-anak, kata ‘irit’ tampaknya harus dilupakan dulu. Kita harus memiliki anggaran cadangan apabila ada anggota keluarga yang sakit di jalan. Hitung pula kebutuhan makan dan ngemil serta untuk membeli souvenir atau oleh-oleh.

3. Pilih jenis transportasi yang tepat. Jika kita berwisata ke tempat yang masih terjangkau, pakai mobil pribadi atau bahkan angkutan umum tentu tidak masalah, hanya perlu pengecekan kondisi kendaraan sebelum berangkat. Jika hendak berlibur ke luar pulau atau luar negeri yang harus terbang dengan pesawat, maka mencari tiket hemat sejak jauh-jauh hari adalah angkah yang mesti dilakukan. Kalau tak mau pusing dan memang punya anggaran lebih, kita bisa memakai jasa agen perjalanan yang bisa dipercaya.

4. Rencanakan tempat menginap. Bagi yang tujuan liburannya sekaligus mengunjungi keluarga dekat, tentu tidak masalah karena bisa menginap di rumah keluarga tersebut. Bagi yang merencanakan untuk menginap di villa atau hotel sebaiknya memesannya sejak lama, bisa via telepon ataupun online. Saat ini banyak bertebaran diskon-diskon yang bisa kita cari di internet untuk memesan hotel atau villa di daerah tujuan wisata. Jangan sampai kita sekeluarga terlunta-lunta tidak kebagian penginapan saat berlibur karena musim liburan biasanya tempat menginap dari kelas losmen hingga hotel berbintang penuh diserbu tamu.

5. Bawa pakaian dan peralatan yang tepat. Namanya berlibur tentu harus santai, maka pakaian yang tepat adalah dari bahan kaos. Jika mau ke pantai dan tidak berencana menginap, kita tetap harus membawa pakaian ganti, handuk dan peralatan mandi. Perhatikan juga kebutuhan anak-anak, jika masih butuh popok sediakan cadangannya. Seluruh barang bawaan kita sebaiknya tidak repot untuk dibawa, bila mungkin bawa satu tas ransel saja untuk menampung peralatan jika yang berlibur terdiri dari tiga anggota keluarga, ayah, ibu dan seorang anak. Lebih dari itu sesuaikan.

6. Siapkan bekal secukupnya. Air mineral dan susu adalah wajib kita bawa jika membawa anak kecil. Roti dan kue kecil bisa dibawa secukupnya asal tidak repot saat membawanya. Jangan sampai anak kecil yang kita bawa rewel karena kelaparan di jalan.

7. Bawa alat dokumentasi. Berlibur tanpa dokumentasi pastinya hambar. Siapkan peralatan kamera foto atau video sejak sebelum berangkat. Perhatikan batere dan memory card-nya. Batere kamera, dan tentu saja ponsel kita, harus di-charge sebelum berangkat dan bawa serta charger-nya. Bila kamera menggunakan jenis batere alkaline, lebih baik sediakan cadangannya. Begitu juga memory card, jangan sampai kita terlupa masih tersimpan file-file yang belum sempat dipindahkan ke komputer. Lebih baik membawa kamera dengan memory card telah kosong.

Nah, itulah beberapa tips berdasarkan pengalaman saya melakukan perjalanan bersama keluarga. Semoga bermanfaat dan selamat berlibur.

Cara memasak daging bebek agar empuk

Cara memasak daging bebek agar empuk

 – Masakan nasi bebek lalapan sepertinya sudah banyak ditemukan dalam menu restoran maupun lesehan pinggir jalan. Rasanya yang gurih nikmat dengan dagingnya yang empuk, selalu bikin ketagihan. Akan tetapi ternyata, ketika kita mencoba untuk mengolah sendiri daging bebek untuk keluarga, kenapa daging bebek kok tidak empuk seperti yang dihidangkan dirumah makan?,,. Pengen tahu cara masak daging bebek agar tidak alot dan tidak amis?,, cobalah simak triknya berikut.
Ini sebenarnya trik yang sudah bukan rahasia lagi. Tekstur daging bebek yang lebih liat daripada ayam, membutuhkan sedikit trik mengolah agar menjadi empuk.

Berikut tips trik mengolah daging bebek agar empuk

  1. Bersihkan bebek, buang jerohan, potong bebek sesuai kebutuhan, cuci dengan air daun pepaya . Setelah selesai proses pencucian, lumuri bebek dgn air jeruk nipis atau jeruk lemon, air asam bisa juga menggunakan cuka , kemudian diamkan selama 30 menit.
  2. Sebelum diolah, rebus daging bebek tadi minimal selama 1 jam bersama serai, daun salam, daun jeruk, jahe, dan lengkuas. Bumbu ini berguna agar aroma amis yang kuat pada bebek hilang.
  3. Atau agar tekstur daging bebek menjadi lebih empuk,  ungkep bebek bersama bumbu-bumbu tadi selama 3 jam. Cara tradisional lainnya agar daging bebek empuk adalah merebusnya bersama-sama dengan nanas muda secukupnya.
  4. Setelah melalui proses pengolahan daging bebek agar tidak amis dan empuk diatas, kini daging bebek sudah siap untuk dimasak/goreng. Supaya daging bebek lebih gurih dan renyah, daging bebek yang sudah matang tadi didiamkan semalaman. Setelah itu  goreng bebek dalam minyak yang panas, banyak, dan bersih. Jangan terlalu lama menggoreng bebek, karena akan membuat bebek menjadi lebih keras, cukup goreng bebek sampai kering dan garing bagian luarnya.Karena pada dasarnya daging bebek sudah matang karena proses perebusan/ungkep.

Tips:

Pilih bebek yang belum terlalu tua dan juga tidak terlalu muda. Usia yg disarankan adalah tiga bulan, karena daging bebek umur 3 bulan memiliki ketebalan daging yang cukup dan belum terlalu alot.(sumber)

Kamis, 11 Desember 2014

Manfaat Shalat Tahajud 3 Kisah Nyata

Manfaat Shalat Tahajud 3 Kisah Nyata

sumber : http://ronywijaya.com/

Ada sebuah rahasia penting yang ingin saya sampaikan dalam tulisan ini. Sebuah rahasia yang maha dahsyat bila anda rutin melaksanakan sholat sunah TahajudSholat yang dilaksanakan sepertiga malam dengan penuh keheningan, karena di saat itu banyak orang yang tertidur lelap.
Pada saat itulah sebaiknya anda bangun dari tidur. Mengambil air wudhu lalu melaksanakan sholat sunah Tahajud. Boleh anda laksanakan 2 rakaat ditutup dengan witir 1 rakaat. Boleh juga 8 rakaat dan ditutup dengan witir 3 rakaat. Bila anda sanggup, boleh juga sampai 23 rakaat.
Namun, yang paling penting adalah konsistensi dalam pelaksanaannya. Lebih baik melaksanakan sholat tahajud dengan rakaat yang sedikit tapi rutin tiap malam, daripada banyak rakaatnya tapi tidak rutin. Anda perlu konsisten dan memiliki komitmen yang tinggi dalam diri.
Hal terpenting dari sholat malam adalah anda merenungi hidup ini, melakukan instropeksi di hari kemarin dan memohon ampunan kepada Allah dengan seraya beristighfar dengan penuh ke-khusyuk-an. Memohon diberikan kemudahan dalam melaksanakan aktivitas esok hari, dan yang lebih penting berdoa kepada Allah agar dilapangkan rezeki.
Saya menjadi teringat ketika hendak mau menikah di Bandung pada tahun 1998. Pada malam sebelum nikah, saya sempat bingung karena uang untuk transport penghulu dan juga tempat penginapan belum ada di kantong. Saya berdiskusi dengan almarhum ayah untuk mencarikan solusinya. Lalu saya katakan kesulitan saya itu kepada beliau. Ketika kesulitan itu saya sampaikan, ayah saya cuma tersenyum dan menyuruh saya untuk melaksanakan sholat tahajud.
Malamnya, saya sholat tahajud dengan penuh kekhusyukan agar besok dimudahkan dari segala urusan. Saya berserah diri kepada Allah seraya berdoa agar diberikan rezeki karena akan menikah besok lusa. Saya pun berdoa sambil menangis sesunggukan memohon ampun kepada-Nya. Segala ikhtiar sudah ditunaikan, sekarang saatnya saya berdoa kepada Yang Maha Kuasa. Semoga Allah mengabulkan segala permintaan saya yang akan menikah esok lusa.
Besok paginya, setelah sholat subuh berjamaah, ada ketukan pagar dari luar rumah. Begitu saya tengok keluar, ada pak Yono, salah satu pengurus masjid Al Iman datang ke rumah kami.
Setelah pintu pagar dibuka, lalu saya persilahkan beliau masuk ke ruang tamu. Setelah beliau ada di ruang tamu, maka mengobrollah kami sebentar, lalu tiba-tiba saja diberinya saya amplop yang berisi uang. Jumlahnya pas banget dengan yang saya butuhkan.Subhanallah, Alhamdulillah, Allahu Akbar, saya mengucap syukur kepada Allah. Ternyata di pagi hari itu, Allah memberikan rezekinya lewat pak Yono dan kawan-kawan pengurus masjid yang tidak bisa ikut hadir dalam pernikahan saya di kota Bandung.
Rahasia sholat tahajud mungkin sudah pernah anda dapatkan. Dia datang berbeda-beda caranya. Ada yang cepat, dan ada yang lambat. Tergantung dari ridho Allah, dan cara kita berdoa. Terkadang kita sering terlupa bahwa doa adalah permohonan dan permintaan hambaNya yang memasrahkan dirinya agar diampuni dosanya, diberikan kemudahan hidup di dunia dan akhirat kelak. Merendahkan diri dihadapan sang penguasa langit dan bumi.
Semoga Allah mengabulkan doa-doa hambaNya yang berserah diri pada saat-saat keheningan sepertiga malam dengan melaksanakan sholat sunah tahajud. Oleh karenanya, jangan lupa pula untuk selalu sadar diri bahwa akan ada hidup sesudah mati. Di dunia ini kita hanyalah seorang pengembara yang singgah sebentar, lalu pergi kembali.
Sudahkah anda rutin melaksanakan sholat tahajud dan menemukan rahasia di dalamnya? Monggo disharing pengalaman pribadi teman2 semua tentang rahasia solat tahajud